Peta Sebaran Kondisi Rumah Korban Gempa di Maluku - KMU UNIDAR AMBON

Peta Sebaran Kondisi Rumah Korban Gempa di Maluku

Share This

Alhamdulillah hari ini 13 Oktober 2019 Kreativitas Mahasiswa Unidar Ambon (KMU) merilis data sebaran kondisi rumah korban Gempa di Maluku khususnya di Desa Tial dan Tengah-Tengah. Data ini merupakan hasil pendataan langsung di rumah warga korban gempa dengan berkoordinasi dengan pemerintah desa setempat dan melibatkan warga korban bencana yang dilaksanakan sejak tanggal 5-10 Oktober 2019.

Kategori perumahan yang digunakan dalam pendataan ini adalah :
- Rusak Total (Kondisi rumah yang tidak bisa lagi digunakan/dihuni kerusakan 91-100 %)
- Rusak Berat (Kondisi rumah yang kerusakannya 51%-90%)
- Rusak Ringan (Kondisi rumah yang kerusakannya 25%-50%)

Selain kondisi rumah, juga dilihat dari Sistem Struktur Bangunan yang terdiri dari :
1. Pasangan tembok
2. Pasangan Tembok dengan Bingkai bertulang
3. Rangka Kayu
4. Semi Permanen

Berikut adalah rekapitulasi data hasil pendataan :
1. Rekap Kondisi Rumah
Dari 569 rumah yang menjadi dampak gempa, terdapat 233 rumah yang rusak di desa Tengah-Tengah yang terdiri dari 47 rumah Rusak Total, 105 rumah rusak berat dan 81 rumah rusak ringan. Adapun di desa Tial terdapat 336 rumah rusak yang terdiri dari 39 rumah rusak total, 97 rumah rusak berat dan 200 rumah rusak ringan.

2. Rekap Kondisi Rumah berdasarkan sistem struktur bangunan.


3. Peta sebaran kondisi rumah korban gempa di desa Tial dan Tengah-Tengah
Peta sebaran kondisi rumah korban gempa di desa Tial dan Tengah-Tengah dibuat menggunakan Aplikasi Google Map dengan memasukan data GPS yang diambil disetiap titik rumah korban bencana. Kategori kerusakan dibuat berdasarkan warna yaitu warna Hitam (Rusak Total), Warna Merah (Rusak Berat) dan Warna Kuning (Rusak Ringan).



Untuk melihat detail klik pada icon rumah.

Demikian data sebaran kondisi rumah korban gempa di Desa Tial dan Desa Tengah-Tengah, semoga menjadi data acuan dalam penanganan Korban Bencana pasca Gempa terutama bagi mereka dengan kondisi rumah rusak total dan rusak berat yang tidak mungkin kembali lagi ke rumah.
Perencanaan dan penangan yang serius sangat dibutuhkan dari pemerintah Desa, pemerintah Kabupaten maupun Provinsi untuk mereka yang rumahnya rusak total dan rusak berat.
Terima Kasih.

Galery Kegiatan Pendataan Rumah Korban Bencana

Proses pengambilan data dilapangan untuk rumah kategori rusak total, rusak berat, rusak ringan.

Rapat evaluasi lapangan, paska pengambilan data

Contoh penomoran rumah berdasarkan kondisi dan jenis rumah yang terkena bencana

Evaluasi setelah pendataan dilapangan dan entry data

Aktivitas para anggota KMU ketika dilapangan untuk penomoran rumah yang sudah di data
Salam dari TIM Kreativitas Mahasiswa UNIDAR Ambon
TIM KMU Unidar bersama peserta Trauma Healing di Dusun Hanie Desa Tial  13 Oktober 2019

TIM KMU Unidar pada kegiatan Bersama Bacarita Bencana di Desa Tengah-Tengah 12 Oktober 2019


KONTAK KMU UNIDAR

Website : https://kmu.unidar.ac.id
Email : kmu@unidar.ac.id
Website : kmu.unidar.ac.id
Facebook : Kmu Unidar
Intagtam : kmu.unidar
Twitter : @KmuUnidar
SMS/Tlp/WA : 081343309359

Pages